Mengetahui Bahaya Penggunaan Kosmetik Secara Berlebihan – Wanita dan kosmetik dua hal yang sulit dipisahkan. Ya, tentunya setiap wanita selalu ingin tampil anggun dan menawan di hadapan semua orang, terutama pasangannya. Untuk itu, produk kecantikan seperti kosmetik menjadi kebutuhan bagi wanita.

Sebagian dari mereka bahkan menganggap kosmetik sudah menjadi kebutuhan pokok, dimana tanpa kosmetik mereka kurang percaya diri untuk tampil dan membuat mereka dikucilkan dari masyarakat. Namun, terkadang mereka kurang sadar bahkan cenderung mengabaikan bahaya Penggunaan Kosmetik Secara Berlebihan.
Bahaya Penggunaan Kosmetik Secara Berlebihan
Menyebabkan Penyakit Atau Masalah Pada Kulit
Berhati-hatilah saat menggunakan make up atau produk kosmetik lainnya, apalagi jika penggunaan produk tersebut dilakukan secara berlebihan. Kamu harus rajin membersihkan bagian tubuh yang sering kamu pakai makeup. Jika tidak, berbagai masalah bisa saja terjadi pada kulit anda, seperti:
- Komedo
- Jerawat
- Iritasi kulit
- Kulit menjadi kusam
- Gatal gatal
- Alergi
Penggunaan Kosmetik Secara Berlebihan Menyebabkan Kanker Kulit
Dengan selalu menggunakan produk kosmetik secara berlebihan, tanpa disadari kita meningkatkan risiko tubuh kita terpapar berbagai zat atau bahan kimia berbahaya seperti nikotin, merkuri, dan bahan beracun lainnya. Beberapa produsen produk kosmetik diduga menyalahgunakan bahan berbahaya, dan tentunya hal ini melanggar peraturan.
Dampak bagi konsumen adalah penggunaan produk tersebut dari waktu ke waktu dapat menyebabkan penumpukan racun berbahaya pada kulitnya yang pada gilirannya akan menimbulkan ancaman serius bagi kulit, seperti kanker kulit.
Penggunaan Kosmetik Secara Berlebihan Kulit Lebih Cepat Tua
Salah satu tujuan penggunaan kosmetik adalah untuk memberikan kesan usia yang lebih muda dari usia sebenarnya. Padahal pendapat seperti itu salah. Menurut seorang dokter kulit menyatakan bahwa penggunaan make up yang berlebihan dapat menyebabkan seseorang cepat menua, karena bahan yang digunakan dalam produk tersebut dapat menyerap usia dan dapat menyebabkan berbagai jenis penyakit kulit. .
Pusing
Kandungan bahan kimia seperti merkuri atau nikotin yang terdapat pada produk kosmetik yang kita gunakan dapat menimbulkan berbagai macam keluhan seperti pusing. Ini bisa terjadi ketika produk kosmetik tidak sengaja tertelan atau terhirup ke dalam tubuh kita.
Kehilangan Ingatan
Tak hanya itu, dampak penggunaan kosmetik yang berlebihan juga bisa berdampak pada penurunan daya ingat kita. Hal ini disebabkan oleh penumpukan zat beracun seperti merkuri di dalam tubuh. Menggunakan kosmetik boleh saja, asalkan kita lebih bijak dalam memilih produk dan dalam penggunaannya. Karena dengan begitu akan dapat membantu kita terhindar dari efek negatif dari penggunaan produk tersebut.
Produk Kosmetik Berbahaya Jika Digunakan Secara Berlebihan
Tabir Surya Dengan Kandungan Vitamin A
Penggunaan krim tabir surya yang mengandung ekstrak vitamin a alangkah baiknya dihindari. Pasalnya, saat vitamin a terpapar sinar matahari akan memicu tumbuhnya sel kanker di kulit. Inilah mengapa retinol (bahan dasar vitamin a) biasanya terdapat pada krim malam, karena sebaiknya anda tidak terpapar sinar matahari di siang hari.
Sikat Pembersih
Wanita mana yang tidak senang dengan sikat pembersih atau cleansing brush, dimana sikat pembersih ini biasanya digunakan untuk menghilangkan kotoran dan debu yang menempel pada tubuh. Namun, penggunaan yang berlebihan dapat mengiritasi kulit, dan juga meningkatkan risiko kulit kering dan peradangan akibat bulu pembersih yang kasar. Atasi dengan rutin mengganti sikat pembersih secara berkala.
Sampo Kering
Salah satu produk wanita inovatif masa kini untuk menjaga kulit kepala dan rambut tetap sempurna. Namun sebaiknya jangan terlalu sering menggunakan dry shampoo, karena penggunaan yang berlebihan justru akan menyumbat pori-pori kulit kepala akibat kotoran dan minyak pada kulit kepala dan rambut.
Usahakan untuk mencuci rambut dengan ritual rutin dan keramas keesokan harinya setelah menggunakan dry shampoo, agar kotoran, minyak dan bahan kimia tidak lagi menumpuk di rambut.
Baca juga : Maklon Skincare Terbaik dan Profesional
Lipstik Cair
Lipstik merupakan salah satu produk kosmetik yang wajib ada di setiap beauty kit wanita dimanapun berada. Namun, ada baiknya berhati-hati dengan lipstik, terutama lipstik cair, karena bisa membuat bibir terlihat tidak sehat dan kering. Biasanya liquid lipstick ini akan lebih mudah membuat bibir kering pecah-pecah.
Demikian ulasan tentang Mengetahui Bahaya Penggunaan Kosmetik Secara Berlebihan, semoga bermanfaat.
2 Responses